Swara Gapura
Pemerintah Desa Ciomas menyelenggarakan pelatihan budidaya ikan Nila kepada para anggota Kelompok Perikanan yang bertempat di bale Dusun Ciomas Landeuh Desa Ciomas Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis. Senin (23/ 12/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Ciomas, Babinsa serta Dinas Peternakan dan perikanan Kabupaten Ciamis Melalui UPTD Peternakan Kecamatan Panjalu sebagai narasumber.
Kepala Desa Ciomas Devi Yulviana berharap dengan adanya pelatihan ini para anggota kelompok dapat menerapkannya dilapangan sesuai arahan dinas terkait.
” Kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah Desa dalam meningkatkan ketahanan pangan masyarakat sesuai program Pemerintah Pusat, ikan nila sangat di gandrungi di masyarakat dan pemasaranyapun saat mudah,kami berharap dengan adanya pelatihan ini menjadi wawasan dan ilmu pengetahuan baru bagi kita semua dengan budidaya ikan yang baik,kita harus mengikuti perkembangan teknologi, termasuk dengan cara budidaya melalui Bioplok” ungkapnya.
“Dan kami berharap hasil ini dapat diterapkan dilapangan baik secara manual di kolam biasa dan d juga dapat mengembangkan dengan tekhnologi sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Desa Ciomas”.
Dalam kegiatan pelatihan tersebut diberikan bibit ikan sebanyak 10 kilogram perkelompok. (SG.W-028/mon)