Milangkala Seni Budaya Debus Panjalu Sanghiang Panji Barani Yang ke-106 di Desa Bahara

Swara Gapura

Desa Bahara Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis menggelar seni budaya debus Panjalu Sanghyang Panji Barani dalam rangka Milangkala yang ke- 106, yang bertempat di halaman Desa Bahara Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis, Minggu (1/10/2023).

Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Dr. Erwan Darmawan S.STP. M.Si., yang hadir mewakili Bupati Ciamis mengungkapkan Seni Debus Panjalu perlu dilestarikan dikembangkan dan dilindungi, yang lebih utama bagaimana warga Panjalu sendiri mencintai seni budaya tersebut.

“Alhamdulillah malam ini kita dapat menghadiri menyaksikan Seni Debus Panjalu Sanghyang Panji Barani yang sudah berusia 106 tahun, ini perlu dilestarikan dikembangkan dan dilindungi, yang lebih utama bagaimana warga panjalu sendiri mencintai seni ini, kita dari pemerintah daerah hanya bisa memfasilitasi membimbing bagaimana Seni Debus Panjalu ini agar tetap lestari,” ungkapnya.

Lanjut Erwan, “Melihat masyarakat yang begitu antusias, Kita juga perlu mengembangkan seni tersebut menjadi satu daya tarik pariwisata tetapi kita harus menghormati sesepuh disini minta ijin boleh atau tidak dikembangkan karena di beberapa tempat Seni ingin tampil secara natural, jangan sampai pengembangan wisata itu tidak berdampak bagi budaya itu sendiri, yang jelas setiap potensi budaya akan diusahakan jadi daya tarik wisata sehingga menjadi aset pariwisata.”

“Langkah selanjutnya Seni debus Panjalu berkesempatan untuk didaftarkan jadi warisan budaya non benda tetapi kita juga harus mencari apakah Debus Panjalu ini sudah ada penelitian karya ilmiahnya karena salah satu syarat harus ada karya tulisnya, yang paling penting titik beratnya dipemanfaatan karena dengan pemanfaatan yang salah akan merusak budayanya itu sendiri,” pungkasnya.

Ketua Paguyuban Elan Ramlan mengatakan, “Alhamdulillah malam ini kami bisa menggelar Seni Budaya Debus Sanghyang Panji Barani yang selalu digelar setiap tahun, Seni Debus Sanghyang Panji Barani ini menginjak di usia 106 tahun, Seni Budaya Debus Sanghyang Panji Barani sendiri berdiri pada tahun 1917, Alhamdulillah sampai saat ini masih bisa dipertahankan dan terus dilestarikan,”. Ungkapnya.

“Dan saya ucapkan terimakasih kepada Bupati Ciamis Dr. H Herdiat Sunarya., yang diwakili Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan olahraga berserta para pimpinan OPD yang berkenan hadir di acara ini, harapan kami semoga pemerintah daerah terus selalu membimbing, membina dan membantu pelestarian Budaya ini,”pungkasnya. (SG.W-028/mon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *