Swaragapura
Anggota DPRD Kabupaten Ciamis dari fraksi Keadilan Kejahtera H Ade Amran .M.H melaksanakan reses akhir tahun di aula Desa Maparah Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis. Dalam kegiatan reses masyarakat bisa menyampaikan aspiranya dan pelayanan pemerintah kabupaten sebagai bahan evaluasi kinerja. Jum,at (15/12)
Ade Amran mengatakan bahwa sebagai Anggota Dewan dirinya berkewajiban menjaga dan mengawal aspirasi masyarakat sehingga bisa terakomodir dalam program pemerintah yang bisa dijabarkan dengan pelayanan dari Pemerintah.
“Saya juga sebagai Ketua Komisi A membidangi pemerintahan salah satunya pemerintahan Desa, Pemerintahan Desa ini sangat unik karena punya kewenangan sendiri yang maksimal dan mendapat support Pendanaan yang besar .” ungkapnya.
“ Karena mendapat pendanaan yang besar maka harus ditunjang dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas” tambah Ade
Selain menyoroti SDM di Pemerintahan Desa, saat ini Fraksi PKS sedang menyoroti terkait dengan pendidikan. Menurut Ade konsep pendidikan nasional mengikuti madhab ke Eropa yaitu memisahkan pendidikan agama dan umum dan besaran anggaran pendidikan dari APBN belum sesuai dengan amanat UU yaitu 20 persen
“ Formulasi anggaran pendidikan umum dan pendidikan agama harus sama yaitu 20 persen pasalnya saat ini anggaran pendidikan sebagian besar dinikmati pendidikan umum padahal tujuan pendidikan nasional tidak hanya untuk mencerdaskan tapi juga mencetak generasi punya etika (pendidikan agama)” ujarnya
Ade Amran juga memohon doa dan dukungannya kepada masyarakat akan mengikuti kontestasi politik di Pemilu Tahun 2024 sebagai calon anggota Legislatif Kabupaten Ciamis,dan saat ini dirinya masih menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Ciamis sampai tanggal 5 Agustus 2024.
Dikesempatan yang sama Kepala Desa Maparah Yani, mengucapkan terimakasih kepada Ade Amran atas kontribusinya ke Desa Maparah,serta mengajak kepada masyarakat yang hadir agar datang ke TPS memberikan hak suaranya di Pemilu serentak 2024. (SG-W.028/Mon)