Swara Gapura
Bertempat di Bale Kota Tasikmalaya, Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya bekerjasama dengan Badan Hisab Rukyat Daerah (BHRD) Kota Tasikmalaya dan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Kalibrasi Arah Kiblat dilingkungan Pemkot Tasikmalaya. Rabu (10/1/2024).
Pada kesempatan tersebut hadir Pj. Walikota Tasikmalaya, Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Tasikmalaya, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Plt Bagian Kesra Setda Kota Tasikmalaya dan Ketua BHRD Kota Tasikmalaya.
Pj. Walikota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah mengatakan kegiatan kalibrasi dmulai di Komplek perkantoran Bale Kota Tasikmalaya, kemudian dilanjutkan semua OPD dilingkungan pemerintah Kota Tasikmalaya dan kantor vertical serta masjid dan musholla yang ada di wilayah Kota Tasikmalaya. “Kalibrasi arah kiblat dilaksanakan untuk merespon saran dan masukan para ulama yang ada di Kota Tasikmalaya,” ujarnya.
Dengan dilakukannya Kalibrasi arah kiblat diharapkan dapat mengakurasi posisi arah sholat yang ada dilingkungan Bale Kota Tasikmalaya, OPD dan OPD Vertikal serta Masjid dan musholla yang berada di wilayah kota Tasikmalaya. “Akurasi arah kiblat harus benar benar diperhatikan karena akan menjadi acuan masyarakat yang akan melaksanakan shalat di Masjid dan Musholla,” imbuh Cheka,
Ditempat yang sama Ketua BHRD Kota Tasikmalaya Cecep Nurholis mengatakan untuk mengkalibrasi arah kiblat ini diperlukan beberapa alat diantaranya theodolit digital, kompas, mijuala. Menurutnya penggunaan alat alat tersebut sudah terbukti keakuratan hasilnya.“Setelah melalui proses kalibrasi arah kibrat akan diberikan striker pemberitahuan,“ pungkas Cecep. (SG.W-002/toni jayalaksana)