Bupati Ciamis Hadiri Acara Pembukaan Akreditasi STIKes Muhammadiyah Ciamis

Swara Gapura

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, menghadiri acara pembukaan akreditasi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Muhammadiyah Ciamis yang berlangsung di Aula rapat akreditasi STIKes Mucis. Acara ini menjadi momentum penting dalam peningkatan kualitas pendidikan kesehatan di daerah. Senin (29/01/2024).

Dalam sambutannya, Bupati Herdiat Sunarya menyampaikan apresiasinya terhadap STIKes Muhammadiyah Ciamis yang terus berupaya meningkatkan standar pendidikan kesehatan. “Peningkatan akreditasi ini tidak hanya mencerminkan prestasi institusi, tetapi juga menunjukkan komitmen untuk memberikan layanan pendidikan kesehatan yang terbaik kepada masyarakat,” ujar Bupati.

Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, para akademisi, serta perwakilan dari berbagai instansi terkait di bidang kesehatan. Para peserta tampak antusias menyambut langkah STIKes Muhammadiyah Ciamis dalam menjaga mutu pendidikan.

STIKes Muhammadiyah Ciamis sendiri telah melakukan persiapan yang matang untuk menjalani proses akreditasi. Dengan keterlibatan berbagai pihak, termasuk dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Ciamis, diharapkan akreditasi ini akan memberikan dampak positif terhadap peningkatan kualitas lulusan.

Proses akreditasi bukan hanya evaluasi terhadap infrastruktur dan fasilitas, melainkan juga mencakup kurikulum, tenaga pengajar, dan pengelolaan institusi secara keseluruhan. STIKes Muhammadiyah Ciamis diharapkan dapat mempertahankan dan meningkatkan standar kualitasnya sesuai dengan tuntutan zaman.

Bupati Herdiat, menyebutkan STIKes Muhammadiyah merupakan aset dan kebanggaan warga masyarakat Kabupaten Ciamis. “Dapat dilihat dari Mahasiswa mahasiswi dan alumni STIKes Muhammadiyah yang sudah tersebar di rumah sakit – rumah sakit di kabupaten Ciamis, bahkan di luar Ciamis, khususnya dalam bidang tenaga kesehatan, bidan dan lain sebagainya,” Katanya

Bupati menginformasikan, STIKes Muhammadiyah Ciamis sudah turut membantu masyarakat Kabupaten Ciamis sejak tiga tahun yang lalu, yaitu pada saat masa Covid-19, sekitar 100 lebih tenaga kesehatan dari STIKes Muhammadiyah Ciamis ikut serta membantu dalam proses Vaksinasi khususnya kepada Masyarakat Kabupaten Ciamis.

Lebih lanjut, Bupati menginformasikan bahwa menyangkut masalah kebersihan di Ciamis ini tidak hanya di lingkungan Kampus STIKes Muhammadiyah Ciamis saja, sehingga pada kesempatan tersebut Bupati Herdiat juga mempersilahkan kepada tim assessor untuk melihat di seluruh lingkungan Kabupaten Ciamis dan berkeliling melihat kebersihan Kabupaten Ciamis. Karena menurutnya kebersihan bagi masyarakat se Kabupaten Ciamis merupakan suatu kebutuhan. Jelasnya

Dalam waktu dekat, hasil akreditasi akan diumumkan, dan diharapkan dapat menjadi pendorong semangat bagi seluruh civitas akademika STIKes Muhammadiyah Ciamis. Bupati Herdiat Sunarya berharap bahwa pencapaian ini akan menjadi inspirasi bagi institusi pendidikan lainnya di Kabupaten Ciamis untuk terus berusaha menuju standar kualitas yang lebih tinggi.

Melalui kehadiran Bupati Ciamis dalam acara pembukaan akreditasi ini, Pemerintah Kabupaten menegaskan komitmennya untuk mendukung pengembangan pendidikan kesehatan. Semua pihak berharap bahwa STIKes Muhammadiyah Ciamis akan terus berkontribusi positif dalam mencetak sumber daya manusia yang berkualitas di bidang kesehatan. (SG.W-028/mon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *