Swara Gapura
Sekian lama berkiprah di bidang sosial GASPOL terus berupaya memberikan dan membantu masyarakat baik secara materi juga non materil dari mulai memberikan bantuan kain kafan,bedah rumah,layanan mobil ambulance serta membantu masyarakat yang ada kesulitan ekonomi.
Sesepuh GASPOL H. Jojo juga selain membantu pembiayaan rumah sakit juga memberikan bekal kepada keluarga yang sakit, seperti yang diberikan kepada salah satu keluarga pak Endang warga dusun cikerenceng Kecamatan Sukamantri
Haji jojo memberikan bekal buat biaya selama di rumah sakit sebesar 3 juta rupiah untuk keluarga pasien. “Kami berharap uang tersebut dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya serta dapat bermanfaat bagi keluarga pasien ”
Endang suami dari pasien merasa terharu dan bahagia, serta mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada sesepuh GASPOL yaitu H Jojo yang telah banyak membantu, selain materi juga layanan yang lainnya.
“Alhamdulillah pak haji terimakasih banyak atas segala bantuannya, semoga dapat tergantikan dengan berlipat lipat, kami sekeluarga cuma bisa mendoakan semoga pak haji berserta keluarga selalu diberikan kesehatan,rejeki yang melimpah serta umur yang panjang,” tandasnya. (SG.W-028/mon)