Swara Gapura
Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra melepas penyaluran cadangan beras pemerintah untuk bantuan pangan tahap II di tahun 2023 yang bertempat di Gedung btulog GBB Pamalayan Kabupaten Ciamis. Kamis (21/9/2023).
Yana D. Putra berharap beras yang disalurkan ini dapat memenuhi secara standar baik secara kualitatif dan kuantitatif . “hari ini kita melepas penyaluran beras cadangan pemerintah tahap II mudah mudahan dapat memenuhi secara standar baik secara kualitatif maupun kuantitatif sesuai apa yang disampaikan oleh Kepala bulog dengan jenis beras medium jumlah 10 kilogram per KPM,” ungkapnya.
“Kami berharap beras ini tepat sasaran dan sampai langsung ke tangan KPM diharapkan kantor pos dapat menyalurkan kerumah masing-masing KPM yang berada di 27 Kecamatan” ujarnya
Ditempat yang sama kepala Bulog Ashville Nusapanata mengatakan, “Untuk bantuan tersebut dijamin beras bagus standar medium seberat 20 kilogram dan stok di gudang Bulog Insya Allah cukup sampai 4 bulan kedepan, kalaupun saat ini kita ada kekeringan tapi diawal tahun kita menyerap cukup untuk akhir tahun,” pungkasnya. (SG.W-0218/mon)